Selasa, 24 Juli 2018

Persamaan dan Perbedaan Headphone, Earphone, Headset dan Handsfree


Ini Perbedaan Headphone, Earphone, Headset dan Handsfree
Ilustrasi HeadPhone, EarPhone, HeadSet dan HandsFree

Sebenarnya sudah sangat banyak blog yang membahas tentang perbedaan Perbedaan Headphone, Earphone, Headset dan Handsfree, tetapi saya juga ingin juga berbagi dari sudut pandang dan pengalaman saya menggunakan ke-empat jenis perangkat ini, barangkali saja dapat dijadikan bahan referensi atau pembanding dimana sebenarnya letak perbedaan pada masing-masing perangkat ini.

Jika setelah membaca tulisan ini terdapat perbedaan persepsi silahkan ditambahkan melalui kolom komentar diakhir tulisan ini.

Persamaan

Secara umum fungsi Headphone, Earphone, Headset dan Handsfree merupakan perangkat keras (alat) bantu dengar yang dipasang atau ditempel pada telinga sehinga telinga dapat mendengar audio dengan jelas, namun terkadang masih saja ada yang awam tentang mana Headphone dan Earphone, begitu juga dengan mana Headset dan Handsfree? Untuk itu pada kesempatan kali ini, akan dibahas perbedaan masing perangkat keras bantu dengar ini sehingga paling tidak nambah pengeteahuan dan mengalaman.

HeadPhone

Jika diterjemahkan Head = Kepala dan Phone=Telepon kalau disatukan menjadi Kepala Telepon, kok jadi lucu ya heheh.....barangkali tidak perlu diterjemahkan, karena HeadPhone adalah sebuah sebutan atau nama sebagai pembeda antar perangkat.

HeadPhone merupakan perangkat keras sebagai alat bantu dengar yang dipasang pada kepala dan menutupi kedua daun telinga, sehingga suara yang dihasilkan dapat terdengar jelas.

Pada umumnya Headphone ini khusus dibuat untuk mendengar saja seperti mendengarkan audio music, karena suara yang dihasilkan dapat mirip dengan menggunakan sepeaker stereo, namun sangat tergantung pada kualitas perangkat HeadPhonenya dan kualitas sumber audionya juga walaupun kualitas HeadPhonenya bagus tetapi kualitas sumber audio kurang bagus, maka audio yang dihasilkan juga akan kurang baik, begitu juga sebaliknya.

Kalau saya memilih menggunakan Headphone dirumah sambil Ngeblog atau lagi Editing Video di malam hari, jadi tidak terlalu berisik jadi aman buat anggota keluarga yang sudah ngorok...

Earphone

Tidak usah kita terjemahkan lagi ya.....!? nanti kacau lagi seperti terjemahan sebelumnya.
Dari segi bentuk Earphone sudah berbeda dengan HeadPhone, EarPhone memiliki bentuk lebih simple dan lebih kecil, dimana perangkat jenis ini langsung disumpalkan dilubang telinga, walaupun ukurannya lebih kecil EarPhone dapat menghasilkan audio musik yang sangat baik, namun lagi-lagi sangat tergantung pada kualitas EarPhone itu sendiri maupun kualitas Audionya.
Menurut saya Earphone lebih cocok untuk dipakai di tempat ramai karena ukurannya lebih kecil dan tidak menggangu orang lain asalkan volumenya tidak terlalu besar.

Pengalaman menggunakan EarPhone dalam waktu yang cukup lama, kadang menimbulkan rasa sakit pada permukaan lubang telinga, entah itu pengaruh desain Earphone atau bentuk telinga saya yang tidak cocok dengan EarPhone. Bagaimana dengan anda?

HeadSet

Nah perangkat yang satu ini bentuknya hampir sama dengan HeadPhone hanya saja kegunaannya agak berbeda karena HeadSet dilengkapi dengan MicroPhone yang didekatkan kearah mulut, jadi perangakat ini dominan digunakan untuk komunikasi dua arah pada komputer, misalnya digunakan untuk chatting (dulu jaman Yahoo Messenger rata-rata teman saya punya HeadSet) , video call seperti Skype, Game Online dan lain-lain.

HandsFree

HandsFree merupakan penggabungan atau perpanduan teknologi Earphone dan MicroPhone fungsinya sangat mirip dengan HaedSet hanya saja bentuknya lebih kecil yang biasanya dilengkapi dengan fungsi kontrol terima panggilan masuk serta pengaturan volume, jenis perangkat ini lebih banyak digunakan pada perangkat seluler (SmartPhone).

Sekarang, semua jenis perangkat yang sudah dibahas diatas sudah mengadopsi teknologi blouetooth dan wifi, sehingga lebih mudah digunakan tidak perlu kabel lagi yang panjang dan berserakan, tetapi dibalik itu anda memerlukan daya berupa battery recharge atau battery habis pakai langsung ganti.

Demikian pengalaman singkat mengenai perbedaan perangkat keras sebagai alat bantu dengar yang pernah saya gunakan, semoga dapat menambah wawasan dan bermanfaat bagi kita semua.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.